SELAMAT DATANG DI :

SELAMAT DATANG DI :

"BERKURUS-KURUS DAHULU, BERGEMUK GEMUK KEMUDIAN"

Apakah anda mengetahui tentang maksud dari judul artikel saya di atas? Mungkin anda bertanya-tanya mengapa saya memberi judul sangat asing sekali dan cenderung aneh di telinga anda. Kalau anda sepakat dengan kemungkinan saya, saya pun sependapat pula dengan kemungkinan anda itu.
Ya, maksud saya tidak lain mengkiaskan makna. Hasil gubahan dari sebuah peribahasa yang kita pernah kita dengar, lihat dan diucapkan. Yang jelas mengetahui peribahasa umum ini, “Berakit-rakit dahulu, berenang-renang ke tepian”
Kenapa saya menyulapnya menjadi judul artikel di atas? Tidak lain hal itu menjadi penyemangat saya dan juga mungkin anda, pembaca artikel sederhana saya ini. Anda tentu mengerti bagaimana rasanya menjadi kurus bukan? Ya, saya rasa peribahasa yang saya gunakan tepat untuk anda. Tidak lain untuk memotivasi diri anda juga. Jika anda tidak pernah merasakan badan kurus, tentu anda tidak mengerti rasanya menjadi orang yang berbadan kurus, ingin cepat gemuk tetapi pencapaiannya ditentukan oleh usaha dan doa semaksimal mungkin yang merupakan cita-cita orang berbadan kurus.
Perlu anda ketahui, saya punya pengalaman menjadi orang berbadan kurus. Sampai ketika saya menulis artikel ini saja, saya masih kurus. Entah sampai kapan saya kurus. Mungkin di masa-masa yang akan datang, yang bisa saya rasakan hasilnya. Tetapi saat ini pun saya masih bersyukur. Kurus itupun masih anugerah.
Tujuan kita hidup bukan untuk makan, tapi makan untuk hidup. Kurus bukan persoalan penting, tetapi tahukah anda, menjadi orang kurus yang ingin gemuk agak sulit dibandingkan orang gemuk yang ingin langsing. Benar tidak? Ya, itu pendapat saya, sih. Sebenarnya anda boleh menyanggah pendapat saya tadi.
Saya berasal dari keluarga yang sederhana saja. Bapak saya cukup kurus, sedangkan Ibu, apalagi. Sehingga otomatis membuat saya tetap berbadan kurus hingga saya menulis artikel ini. Mungkin dari faktor keturunan yang ikut berpengaruh. Menurut banyak pendapat yang saya temui, faktor keturunan sebenarnya sulit untuk gemuk. Namun, jangan anda berkecil hati dan khawatir. Itu hanyalah pendapat belaka, bukan fakta seratus persen.
Ya, penyebab kurus selanjutnya selain keturunan adalah malasnya kita berolahraga. Jelas, olahraga membuat tubuh lebih sehat dan bugar. Namun, tahukah anda? Orang-orang yang kurus rata-rata jarang berolahraga. Jika dia sering berolahraga tetapi tetap kurus sepertinya masih tanda tanya. Ya, kemungkinan masih ada. Anda sering melakukan olahraga, tetapi tanpa niat dan tujuan yang jelas ingin gemuk dan olahraga yang anda lakukan adalah jenis olahraga kardio. Apa anda belum tahu apa itu olahraga kardio? Olahraga kardio adalah jenis olahraga yang ringan dan membakar kalori lebih banyak. Contoh olahraga yang dimaksud itu adalah bersepeda, berlari, berenang, bulu tangkis dan sebagainya. Jika anda ingin berbadan gemuk, namun anda berolahraga kardio secara teratur, jelas saja tubuh anda tidak akan bisa gemuk. Saran, sebaiknya lakukan olahraga bukan selain kardio. Anda bisa pergi ke Gym atau bila anda tidak memiliki uang yang memadai, cukup latihan di rumah saja, ternyata juga bisa. Caranya cukup mudah. Siapkan saja dua buah botol air mineral bekas, kemudian diisi air biasa dengan berat bersih masing-masing satu liter. Anda jadikan itu sebagai barbel. Tetapi jika anda tidak tahu tekniknya. Saya rasa anda bisa  baca : NAIK BERAT BADAN DENGAN CEPAT
Selanjutnya, selain yang sudah saya jelaskan tadi. Penyebab kurus yang ketiga adalah karena stamina tubuh yang rapuh. Stamina perlu dijaga agar tidak mudah rapuh. Sebenarnya stres bisa menjadi pemicu stamina anda melemah.
Penyebab kurus yang terakhir adalah karena faktor penyakit. Jika anda sakit, jelas membuat anda lebih kurus. Sakit di sini misalkan adalah sakit Tifus. Umumnya penyakit tifus membuat penderitanya menjadi kurus. Jika sudah kurus maka semakin kurus. Selain sakit tifus, penyakit lain yang mengakibatkan anda cepat kurus adalah TBC atau biasa dikenal sebagai Tuberkulosis. Penyakit HIV/AIDS pun membuat anda semakin kurus dan banyak lagi penyakit yang tidak bisa saya jelaskan satu per satu.
Lalu anda bertanya, bagaimana jika saya kurus selamanya? Oh, tidak. Jangan sampai harapan gemuk ternyata sirna. Oh, saya akan berusaha untuk membuat tubuh saya lebih berisi. Membuat tampilan badan agar lebih gemuk bukan gendut dan agar mendekati berat badan yang ideal. Susahnya, kita butuh perjuangan yang ekstra untuk mendapat bentuk badan yang proporsional. Banyak artis-artis muda yang memiliki berat badan yang ideal sebab mereka tentu orang berduit.
Banyak ditemui artis yang suka pergi ke Gym hanya untuk memperbesar masa otot. Dengan memperbesar masa otot ini bertujuan untuk menambah berat badan juga ternyata. Gym yang menambah berat badan tentu banyak sekali. Bagi pemula seperti anda yang berbadan kurus dan ingin segera gemuk tanpa fitnes. Segera klik saja : CARA MENAMBAH BERAT BADAN TANPA FITNES
Ok, akhirnya itu saja postingan artikel saya. Nanti Insya Allah, saya akan sambung di hari kemudian. Saya rasa cukup sekian. Mudah-mudahan dapat dimengerti tips dari saya. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa

                                                                                                            Jakarta, 10 Agustus 2015

                                                                                                            Dirham.A

Jika ingin meng-copy dan paste, harap mencantumkan sumbernya
Like, Share, Kritik dan Saran (Komentar) sangat diperlukan guna meningkatkan kualitas karya di masa yang akan datang
                           
Terima kasih atas kunjungannya

0 Response to ""BERKURUS-KURUS DAHULU, BERGEMUK GEMUK KEMUDIAN""

Post a Comment